Postingan Populer

Sabtu, 30 Oktober 2021

Tips Menulis Puisi paling Mudah.

assalamualaikum kawan-kawan onlineku yang bersemangat!! santri penulis ada tips nih, buat kalian yang bingung memulai membuat puisi yang indah buat tugas sekolah atau buat ibu pas hari ibu, atau buat bahan postingan kalian di sosmed, kuy langsung saja silahkan disimak baik-baik ya...


   Jago Bikin Puisi Hanya Sekali Duduk


Masih bingung menulis? mau dimulai dari mana ya? banyak ide tapi bingung memulai seperti apa? duh kalau di fikiran banyak banget ide yang ingin direalisasikan lewat tulisan. tapi kalau sudah pegang pensil/laptop mau nulis kok susah banget memulainya. Apakah kalian merasakan hal seperti itu? kegalauan saat menulis puisi? santri penulis ini punya tips simple agar kalian bisa merealisasikan ide kalian melalui tulisan.

1. Cari tempat ternyaman kalian 

2. Tulis ide yang ada di otak seadanya dulu, semisal ingin menulis puisi tema lingkungan nih, jadi pertama-tama tulis suku kata secara terpisah seperti kalau di lingkungan ada ( pohon, bunga mekar, angsa lagi renang, burung ) terserah apa yang kamu lihat tulis aja dulu di kolom yang bisa kamu beri nama "Bank kata".

3. Mulai menyusun kata yang sudah di simpan di bank kata minimal 2-3 kata dan awali dengan kata benda/ isim seperti: bunga, pohon, burung

4. Lanjutkan menulis setelah kata benda dengan kejadian atau fi'il yang kamu pilih contohnya: bendanya: Burung fi'il: lagi terbang. kata terbang bisa kamu majaskan dengan menari, berdansa 

5. Silahkan  kalimat di sajak selanjutnya dengan keterangan yang kau tulis di bank kata masukkan di paragraf selanjutnya dengan cara yang sama.

6. Untuk memulai membuat puisi yang indah tidak perlu dengan banyak paragraf 4-6 pargraf bisa menjadi awal kamu memualai menulis dengan nyaman dan indah.


Selamat mencoba... Semoga bermanfat,salam literasi.


wassalamualaikum W. W

Kamis, 02 Juli 2020

KOK BISA BIKIN KARYA SENDIRI DAN JADI BUKU?

NAFAS
PENULIS: ZeZain Nihaya
Ukuran : 14 x 21 cm
ISBN      : 978-623-281-364-9
Terbit   : Juni 2020
Harga  : Rp 64000
penerbit: Guepedia

“Cinta, kasih, sayang, sungguh ada
Dalam bingkai asmaNya yang merayu
Agar lukamu segera sembuh
Air mata menjadi tawa
Lelahmu menjadi berkah
Hatimu merekah, menebar bunga
Semerbak hilir angin menambah rasa
Oh Tuhan, cintaMu benar adanya”.

Puisi belajar dari kehidupan yang berjudul NAFAS dengan filosofi yang diambil penulis dari pernafasan, memiliki 2 proses dalam hidup antara menarik (inspirasi) dan mengeluarkan (ekspirasi). Puisi yang ditulis mampu mengeluarkan semua luka atas segala permasalahan hidup seperti tantangan, cobaan dan pengendalian diri sehingga mampu menghirup atau mendapat udara segar setelah membaca buku yang berjudul NAFAS. Setiap persoalan dan fenomena kehidupan mampu ditulis dan dikemas sebaik mungkin sehingga mampu menjadi bacaan yang lezat untuk pembaca. Soal cinta, menjejar cita, galau, semangat, mengabdi, bekerja, dan soal bertahan hidup dengan selalu belajar disetiap lika-liku kehidupan yang banyak menyimpan hikmah dan nasehat dengan pedoman penulis ketika hendak membuat sebuah buku yang dikutip dalam kitab ihya’ ulumuddin  “inna minas syiir lahikmah” sehinga penulis ingin disetiap karyanya dapat memberi manfaat melalui pesan, nasehat dan hikmah didalamnya. Selamat bernafas segar!!!!

Alhamdulillah wasyukurillah alaa ni'matilla laa khawaa walaa quwwata illa billah...
karya pertama saya sudah terbit,,,sekalian kasih info pada kalian semua asal usul lahirnya buku antologi puisi yang berjudul NAFAS itu gimana, mau denger ndak ceritanya? hehe

awalnya keinginan untuk bikin buku sudah ada sejak duduk dibangku SMA/MA ya sekolahku di MA Ma'arif 07 Sunan Drajat, sudah suka sekali namanya nulis buku sampek-sampek aku beli buku tulis khusus yang kubuat layaknya buku karyaku kumpulan puisi sudah kubagi halaman buat kata pengantar, isi, profil dan biografi penulis...niat banget gak sih gue? hehehe 
tapi, seiring berjalannya waktu.. lambat laun kebiasaan nulis puisi jadi jarang banget kkarenaa aktifitas yang pada dan ketika masuk di dunia mahasiswa...jeng..jeng...ternyata amat tidak produktif sekali lanjutin nulis puisinya,,,banyak kegiatan dan tanggung jawab yang harus dikerjakan dan dalam bahasa jawanya, mandek jegrek (berhenti total)

kenapa kok bisa sampai jadi tu buku?

sebenanrnya agak konyol juga sih, asal usulnya bisa mempeng buat puisi lagi. jadi gini guys, aku di tag di insta story temen SD ku ceritanya, dia lagi menanyakan kabarku, kabar bakatku dulu yang kata die aku berjaya pada masa itu ( masa SD suka lomba puisi dan juara semua) alhamdulillah berkat budeku yang sselalu support dan ngajar aku puisi pas TK. setelah aku baca insta story temenku itu aku langsung baper guys,,, kenapa dengan aku yang sekarang? kok sudah tidak ingat lagi dengan motto ku dan tujuan hidupku? dan di insta story itu ada kata-kata kayak gini...
"Sastra Apa kabar :D" 
makin membara hatiku wih....haha becanda.

dan banyak teman MA dulu yang kalau ketemu di jalan bilang gini, 
" eh, Zen...mana bukunya? katanya dulu mau buat buku?"

Nostalgia...lagi dan lagi....humb....
entah semakin merana kalau ada pertanyaan itu, dan akhirnya...aku putusin buat planning nulis antologi puisi secepatnya..pada saat ittu bulam romadhon kemaren, kalau karyaku harus selesai 100 puisi. harus nyampein ilmu lewat puisi, semampunya, harus bisa menyebarkan ilmu llewat puisi itu...dan akhirnya, aku yang puasa ramadhan kemaren selalu ditemani oleh Dinda anak kamar di pesantren, dia yang tau cerita dan keinginanku buat puisi dan ia sangat kasih support. ia tau prosesku menulis puisi ketika dan setelah pengaosan abah Kyai aku selalu buat puisi tentang pelajaranku yang kudapat dengan beliau misal pas lagi ngaji bab sombong, ria, hati, akal, aku buat sebuah puisi harapannya bisa mengamlkan lewat perilaku buat diri sendiri juga buat dibagi ke yg lain lewat yang ku rasa mampu, walaupun hanya puisi.
akhirnya, aku cari info buat cetak buku gratis tanya teman-teman di stori ig ku dan banyak jawaban alhmdulillah sangat membantu mengantarkan citaku, dan akhirnya aku nyusun semua isi nya dan cari judul yang pas yang bisa mewakili harapanku sebenarnya, minta pendapat adek kelasku judul yang pantes dari opsi yang ku buat akhirnya nemu jdul yang pas yaitu NAFAS singkat dan padat tapi semua makhluk sangat membutuhkan itu, nafas. harapannnya gitu sih, dari nafas juga kita bisa menghirup dan mengeluarkan energi positif yang harus kita hirup dan mengeluarkan energi negatif yang harus kita hempaskan.
sebelum ku kirim karyaku aku minta dulu sama Allah, kasih petunjuk. apa yang harus saya tulis, apa dasarnya, tujuannya agar tidak mlengse hehe dan tepat hari jumat tgl berapa ya bentar buka gmail dulu hehe, oke Jum, 19 Jun 15.39 nemu sudah dan 4 hari setelahnya dapat kabar, kalau bukuku sudah proses
 koreksi dan akan dikabari..
setelah naskah teraploud, 3 harinya aku dapat kabar kalau naskahku dalam proses izin ISBN,
 pembuatan cover disitu aku berfikir guys, ku baca beruang kali..apa naskah ku diterima?
 kok sudah diizinkan ISBN dan dibuatkan cover? soalnya disitu gak ada kata-kata kalau 
naskahku keterima minimal ucapan selamat gitu hehe, dan ku menunggu jawaban pastinya...
akhirnya, atas izinNya... aku dapat kabar dari penerbit lewat email seminggu setelah pesan sebelumnya itu,
 kalau bukuku sudah jadi sudah ber ISBN dan cover yang cantik. masya allah langsung
 ku kegirangan guys,,hehe
dan kubukadengan penuh hasrat hehe akhirnya, sudah diuploud dan di buka open PO di tokopedia,
 shoppe dan menerima pemesanan leat web penulis Guepedia.com

begitu cerita simplenya, terimakasih sudah mau baca ya hehe, terima kasih juga buat motivatorku
 selalu kedua orang tua, sahabat, dan dia yang bertanya  dengan pertanyaan mengeelitik di insta story 
jangan khawatir aku udah buat karya puisinya tentang pertanyaan apa kabarmu di bukuku itu, asal lo tau wkwk itu buat yg tanya guys hehe. terimakasih sudah menjawilku akhirnya bangun dan sadar hehe.
cukup ya ceritanya, panjang banget ya? maaf hehe, kalau mau versi lengkapnya langsung saja ke asramaku (khusus akhwat) hehe. oke sekian trimkasih

selamat bernafas segar!!!!
Penulis
ZeZain Nihaya

Jumat, 05 April 2019

Maret menggantung


Pemahat Hati lahir
oleh: Atik Nihayatuzzen (Zezain Nihaya Athi'u)

memahat hati tak sesulit memahat kayu jati
sedikit mengurangi, berjuta reaksi dan presepsi
membelai kayu tak seperti membelai hati
ronanya kan tetap aktif bekerja
menghempas apapun yang menyentuhnya,
menjadi rasa yang tak seorangpun paham maknanya

kayu jati dan hati
andaikan semua yang terpahat dalam hati dan kucuran keringat pelakunya
menjadi patung romansa happy
atau sosok yang cantik mampu mengundang jutaan dolar
bahkan menjadi sebuah karya seni yang mengandung makna sejarah dalam pahatnya
tapi hati..
siapa mampu merubah kerasnya dengan pahatan kebahagiaan dan kebaikan yang terperi
hingga mampu menciptakan kedamaian dalam bentuknya yang tersimpan luka
pahatnya yang berarti tak mampu merubah menjadi patung yang indah
hingga gairah merah tak melulu jadi pajangan

aku melamun dalam bulan maret
bulan kelahiran yang entah siapa mengharapkan
kecuali keluarga
beribu usaha telah menyentuh dalam lubuk hati
pahatan kecil karena ingin tercipta kebaikan fisik tak berarti
justru rusak, karena pukulan tanda kasih sebagai alarm diri

tak ada bulan yang berarti, pada maret penuh harapan dan tanpa dukungan
kecuali keluarga, bahkan semua lelah tak menjadi patung indah
terkadang menggores luka pada jari
melukis kebiruan karna pukulan yang tercipta
tak mampu menghasilkan cinta dalam ikhlsnya

kado dibulan yang menggantung harapan tak kunjung datang
sepasang kado yang amat mengukir harapan, terbungkus indah
menarik maret yang hanya menggantung dalam keluhnya
secarik kata penyulut rasa, jika semua belumlah hasil
masih banyak proses dalam beribu tanggung jawab
tak semua mendatangkan cinta
karena akhir adalah penyesalan yang nyata
jika akhir hidupmu bahagia, semua proses tak menghianatinya.

Lamongan, 5 April 2019
#PascaBerumur


Sabtu, 26 Januari 2019

2019 BERIBU HARAPAN

NEW YEAR AND NEW PURPOSE

januari baru saja datang, dan akan segera pergi
tapi langkah masih terseok-seok
 ingin rasa memeluk gunung,
lembaran dengan harapan besar masih sama,
belum juga berjalan, masih sekedar tulisan harapan

kapan bisa berjalan diatara huruf penuh energi
hingga, kalimat bisa menjadi jalan
berlatih, melangkah dan sampai
pada tujuan yang penuh nyawa
nyawa penlisnya.

2018 telah usai, polahpun masih sama
tak menginjak harapan
masih bersih dengan penganggurannya
hingga, otak menyimpulkan
jika tahun lalu amat mengenaskan
luka, karna belum berhasil
wujudkan tulisan dalam tindakan nyata

perih dan amat mencekik,
jika umur terus saja berjalan
tapi belum menabung apa-apa

miris rasanya..

2019, hey hati, kaki dan energi
ayo menyatu, dalam tindakn nyata
setidaknya sedikit hal yang bisa terlukis indah

(Lamongan, 27 Januari 2019
)


Minggu, 20 Januari 2019

KONSEP UNGGULAN UNTUK PENDIDIKAN TAMAN KANAK-KANAK TK AL-IKHLAS PERBON TUBAN






KONSEP UNGGULAN UNTUK PENDIDIKAN TAMAN KANAK-KANAK
TK AL-IKHLAS PERBON TUBAN

Nama: Atik Nihayatuzen
Kelas: MPI 5 A
KEUNGGULAN:
            Diharapkan konsep ini mampu mengembangkan pendidikan dan memiliki nilai dedikasi yang tinggi terhadap perkembangan anakn dengan adanya rencana yang brilian. Peka, teliti, dan memiliki nilai analisis yang tinggi menggunakan analisis SWOT alat yang digunakan dalam menganalisis suatu rancangan yang dibuat guna mengetahui kekurangan, ancaman, kelebihan dan kekurangan didalam mengembangkan suatu lembaga sehingga, mampu menularkan konsep yang baik, inovatif dan kreatif untuk mengembangkan sebuah lembaga sesuai dengan sumber daya yang dimiliki di lingkungan sekitar atau lembaga tersebut.

KONSEP:
1.    Kenali cocok tanam padi
2.    Family group
3.    Gerakan ayo sekolah
4.    Jumat bersahabat

Keunggulan/ cara/Sikap:
1.    Kenali cocok tanam padi: anak dikenalkan dan diajak ke sawah langsung sambil jalan-jalan pagi, kemudian guru membimbing dan menceritakan (selama perjalanan) akan keEsaan Allah atas semua ciptaanNya. Setelah sampai di sawah guru memberikan contoh atau langkah-langkah penanaman padi dan yang lainnya mempraktikkan dengan memberikan penanaman moral bahwa jika tidak ada sawah, padi dan petani maka, kita dlit mendapatkan nasi untuk dimakan. Harapannya membentuk keaktifan berfikir dan pemahaman anak sejak dini dengan praktik langsung, yang nantinya kan mereka ingat sepanjang masa dalam perkembangan anak selanjutnya.

2.    Family Group: pelaksanaannya di hari minggu setiap 2 minggu sekali sistemnya seperti out bond dimana pelakunya adalah anak dan orang tuanya. Dengan melibatkan orang tuanya diharapkan cita-cita daripada KEMENDIKBUD dalam pendidikan informal dapat terealisasikan melalui kegiatan ini sehingga, meminimalisir adanya kurang perhatian orang tua terhadap anaknya ketika di sekolah. Selain itu, juga menumbuhkan nilai solidaritas dan silaturrahmi terhadap setiap keluarga yang ada dengan orang tua seiap amak juga guru di lembaganya. Pada dasarnya, orang tua memiliki peran penuh terhadap kemajuan suatu pendidikan melalui kemampuan untuk controlling anak ataupun sistem didalam suatu lembaga. Cara permainannya, satu keluarga melawan keluarga lainnya dengan berbagai permainn out bond yang ada.

3.    Gerakan ayo sekolah: amak-anak dilibatkan dalam pembuatan vidio pendek dimana mendokumentasikan keaktifan anak dalam setiap perilakunya yang natural tanpa rekayasa

4.    Jum’at bersahabat: mengadakan lomba berkelompok dengan sesama temannya dimana menumbuhkan rasa saling peduli dan meminimalisir adanya bulliying.
Langkah: Membersihkan rambut, teman yang sudah diberikan bedak dan 1 kelompo wajib membersihkan rambut temannya. Hingga bersih (1 cara alternatif menghindari bulliying) Dan banyak cara lain, guna mendekatkan hubungan pertemanan.
 #mpiinsud#mpi3insudberkarya
#demiilmu

Jumat, 02 November 2018

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PENDIDIKAN

SISTEM INFORASI MANAJEMEN PENDIDIKAN
oleh: zezainNihayaAthi'u

Perkembangan sistem informasi dan kemajuan tegnologi tidak bisa dipungkiri sesuai arus globalisasi yang semakin canggih. Di Era modern ini tentunya amat dibutuhkan tidak bisa terelakkan. Saat ini kita ketahui, banyak lembaga pendidikan yang membuka informasi seluas-luasnya guna pengembangan dan menjawab pertanyaan dalam masyarakat yang dikembangkan secara terpadu. Semua itu guna memudahkan khalayak mendapatkan informasi. Salah satu contohnya, lembaga pendidikan membuka pendaftaran online, biaya masuk sekolah, dan beberapa keunggukan serta fasilitas yang ditawarkan. Tentunya, perlu sistem yang sesuai dengan perancangan yang akan dibuat semua memerlukan connecting yang kuat. Penggunanaan sistem diatas tentunya tidak hanya sebagai proses otomatisasi terhadap akses informasi, tetapi juga menciptakan akurasi, kecepatan dan kelengkapan sebuah sistem yang terintregrasi sehingga, proses organisasi akan berjalan dengan efesien, terukur dan fleksibel.

Permasalahan yang dihadapi lembaga pendidikan sehingga dirasa perlunya sistem informasi manajemen adalah lembaga pendidikan sering mengalami kesulitan dalam pengumpulan data pendaftaran siswa baru, pengelolaan pendidikan, data siswa pindahan, pengelolaan perpustakaan, hubungan dengan Dinas pendidikan kabupaten atau kota dan dinas pendidikan provinsi serta hubungannya dengan usaha dan industry

Mengenai pernyataan diatas pengelola pendidikan ataupun supervisor pendidikan dan lainnya amat perlu mengetahui dan belajar akan pentingnya sistem informasi manajemen pendidikan guna mengikuti perkembangan yang ada dimana semua saling berkaitan dan saling terhubung.
Sistem informasi manajemen pendidikan dalam hemat saya adalah komponen yang salinhg terhubung berkaitan dengan informasi bersama sesuai dengaan informasi bersama sesuai dengan tujuan pendidikan. Perlu kita krtahui bersama apabila informasi adalah semua hal yang kita perluan dalam berbagai proses seperti pembuatan keputusan, penilaian dan lain sebagainya.

Sistem informasi manajemen pendidikan adalah komponen yang tidak bisa dipisahkan salah satunya. Pada sebuah lembaga, manajemen selalu terlibat dalam serangkaian proses manajemen yang membutuhkan berbagai informasi. Dalam pelaksanaan manajerial seperti:

Planning: informasi terkait rancangan yang dibuat guna diketahui oleh berbagai elemen yang bersangkutan

Organizing: organisasi menjadi tempat berinteraksi, baik satu orang ke orang yang lain, untuk menunjang kegiatan dan tanggung jawab yang telah diberikan.

Actuating: pelaksanaan akan tugas masing-masing dimana memerlukan informasi  yang luas baik tentang manajemen, standar mutu, penyelenggaraan kegiatan operasional akan tepat jika didukung oleh informasi yang tepat pula.

Controlling: mendapatkan dan mengemas informasi sebanyak mungkin dari berbagai pihak terkait berjalan atau tidaknya proses manajerial yang sudah disusun sesuai dengan tujuan pendidikan.

Tujuan sistem informasi manajemen pendidikan ialah:
Memberikan informasi secara menyeluruh tentang segala sesuatu yang ada didalam satuan pendidikan baik tingkat SD-SMA
Sarana guna meningkatkan usaha pendidikan  terkait informasi yang berhubungan dengan warga sekolah, penanggung jawab pendidikan ataupun tenaga kepenndidikan.
Info public guna mempertanggung jawabkan akan pengalokasian untuk dunia pendidikan
Meningkatkan pengetahuan warga sekolah akan pentingnya dunia informatika di dalam dunia pendidikan


 Keuntungan dari sistem informasi manajemen pendidikan adalah:
Setiap sekolah atau dari DINAS pendidikan dapat dengan mudah dan cepat tanpa harus membuat laporan ulang, menceak laporan karena disesuaikan dengan konsep sinkronisasi online

Kemudahan dan kecepatan proses pengilahan, penyimpanan menggunakan database, pencarian pelaporan data sesuai informasi yang dibutuhkan.
Dikembangkan secara canggih untuk memenuhi kebutuhan administrasi sekolah
Dapat disesuaikan dengan kebutuhan lembaga pendidikan.

PERMASALAHAN DAN SOLUSI
Permasalahan yang penulis tem
Permasalahan yang penulis temukan di lembaga pendidikan yang ada yakni, banyak siswa yang tidak menyelesaikan administrasi keuangan seperti membayar SPP (menunggak) padahal, orang tua telah memberikan uang untuk membayar SPP tiap bulannya. Melihat persolan tersebut sekolah perlu memiliki sistem informasi manajemen pendidikan yang baik, sehingga seluruh informasi terkait pembiayaan dan perkembangan siswa dapat diketahui oleh wali murid. Ada sebuah lembaga di daerah Jombang yang sudah menerapkan pembayaran online dimana orang tua yang berpegang penuh terhadap pembiayaan anaknya. Orang tua juga selalu mendapatkan informasi terkait pembiayaan yang perlu diselesaikan juga kegunaannya sehingga, komunikasi antara sekolah dengan wali dapat berjalan dengan baik.

KENDALA PENERAPAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PENDIDIKAN
Kendala tentunya ada disetiap lembaga ataupun kebijakan yang diambil. Kendala teknis, tenaga kerja manusia, kualitas, pembiayaan maupun sistem yang ada. Didalam sistem informasi manajemen pendidikan, kendala yang paling sering didapatkan adalah lemahnya kemampuan di dunia tegnologi yang dimiliki setiap tenaga pendidik sehingga, perlu adanya pelatihan tegnologi guna mempermudah dan memeperlancar keberjalanannya sebuah pendidikan yang realitanya guru atau tenaga pendidik dituntut untuk mampu membuat rancangan pembelajaran siswa, evaluasi pembelajaran yang amat membutuhkan kemampuan mengaplikasikan perangkat komputer.  Selain terdapat pada tenaga pendidik juga orang tua yang jauh akan tegnologi walaupun pada zaman seperti ini mustahil adanya akan tetapi hal itu tidak menjadi persoalan khusus apabila dapat mengatasinya dengan strategi yang lain misallnya sekolah juga mengadakan sms yang berisi pemberitahuan seperti biasanya dilakukan di Bank
DAMPAK POSITIF DAN NEGATIF
Dampak positif
1.Informasi yang dibutuhkan lebih cepat dan mudah diperoleh dalam pendidikan
2. Inovasi dalam dunia pendidikan yang mampu mempermudah proses pembelajaran dalam wilayah web, blog dan sebagainya.
3.Sistem pembelajaan tidak harus tatap muka dengan menggunakan layanan post, interner dan lain sebagainya.
4. Peningkatan sumber daya manusia dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan tegnologi khususnya
Akses dalam mempermudah lembaga pendidikan seperti: perpustakaan online, kelas online yang mampu mendapatkan wawasan tanpa batasan waktu dan tempat

Dampak Negatif
1. Terciptanya ruang plagiasi yang bebas dan luas
2. Lingkungan sosial yang kurang terjalin dengan baik
3.Banyaknya peluang penyelewengan pengetahuan dengan tujuan yang buruk
Banyak informasi hoax

Kesimpulannya, semua teknologi dan luasnya informasi digunakan untuk mempermudah manusia dalam bekerja dan mencapai tujuan adanya dampak negatif tentunya mampu kita atasi dengan berbagai strategi yang ada sehingga, tidak menghalangi kita untuk memudahkan dan memanfaatkan kecanggii dan informasi yang ada seperti apabila kita mengetahui akan informasi hoax yang banyak tersebar tentunya kita perlu sedia paying sebelum hujan ibarat pribahasanya yakni pandai-pandai teliti dan cermat membaca informasi yang ada. Perlunya mengetaem informasi manajemen yang amat kompleks baik yang berhubungan dengan masyarakat, lembaga pendidikan ataupun tujuan daripada pendidikan. Luasnya pengetahuan dapat dijangkau secara sederhana didalam gadget ataupun tegnologi laiinya.

Jumat, 08 September 2017

Kitab sabilatun Najah oleh prof. Dr Kh.  Abdul Ghofur
Mencari kesalahan orang lain adalah perbuatan dosa.  Apabila kita ingin mengetahui kekurangan ataupun kesalahan kita, lebih baik kita menanyakan kepada musuh atau orang yang benci terhadap kita,  paling tidak mereka banyak mengetahui tentang kejelekan kita karena rasionalisasinya mereka selalu mencari kesalahan kita.  Perlu kita ingat jika berburuk sangka terhadap orang lain Itu sejelek-jeleknya perilaku.  Dengan kita berinteraksi dengan orang yang membenci kita walaupun diawali dengan pertanyaan tentang kejelekan kita sebagai sarana untuk merubah juga dapat mengerti apa yang mereka tidak suka pada kita. Sering melakukan Intropeksi diri . Karena ada suatu riwayat yang mengatakan selama kita menimbang-nimbang kejelekan dan kebaikan yang kita lakukan sehari sama seperti kita menghapus kesalahan kita ketika kita bermuhasabah.  Apalagi berani membalas kejelekan kita dengan kebaikan yang kita lakukan.
                                            Jumat , 08 sept 2017

ngaji bareng

Tips Menulis Puisi paling Mudah.

assalamualaikum kawan-kawan onlineku yang bersemangat!! santri penulis ada tips nih, buat kalian yang bingung memulai membuat puisi yang ind...